UPK Gelar Kelas Edukasi Bertema Kupas Tuntas Infeksi Menular Seksual dan HIV/AIDS

UPK Gelar Kelas Edukasi Bertema Kupas Tuntas Infeksi Menular Seksual dan HIV/AIDS

HIV (human immunodeficiency virus) merupakan salah satu penyakit yang masih menjadi hal tabu di tengah masyarakat kita, padahal Kementerian Kesehatan sendiri telah mencatat bahwa hingga Juni 2022, telah terdapat 519.158 Kasus HIV di Indonesia, khususnya di kota besar seperti jakarta yang hampir mencapai 100 ribu. Tidak hanya itu, kasus HIV juga mayoritas menimpa usia produktif dari rentang usia 25-49 tahun dengan persentase 69,7%.

 

Melihat kondisi tersebut, Unit Pelayanan Kesehatan Kementerian Kesehatan melakukan inisiasi dengan membuka kelas edukasi berupa webinar bertema Kupas Tuntas Infeksi Menular Seksual dan HIV/AIDS.   Kegiatan webinar ini diselenggarakan pada hari kamis, 08 September 2022 pukul 09.00 – 12.00 WIB dengan menghadirkan pembicara profesional, seperti:

 

1. Dr. dr. Evy Yunihastuti, Sp.PD, K-AI, FINASIM

2. Dr. dr. Wresti Indriatmi, Sp.KK(K), M.Epid, FINSDV, FAADV

3. dr. Indah Pratiwi (Selaku Moderator)

 

dengan terselenggaranya Kelas Edukasi bertema Kupas Tuntas Infeksi Menular Seksual dan HIV/AIDS  ini, diharapkan mampu memberikan gambaran dan meminimalisir potensi penyebaran HIV, terutama pada kalangan remaja atau usia produktif lainnya.

Tetap terapkan perilaku hidup sehat, dan rutin melakukan pemeriksaan ke fasilitas kesehatan terdekat untuk mengetahui dan mendeteksi adanya penyakit dalam tubuh sedini mungkin.

 

Link Kelas Edukasi = 

https://www.youtube.com/watch?v=dy-HtJEAAUY&ab_channel=UnitPelayananKesehatanKemenkes