Kondisi gempa yang menimpa Kabupaten Cianjur pada tanggal 21 November 2022 lalu, masih menyisakan duka yang mendalam bagi masyarakat yang terdampak dan umumnya bagi masyarakat Indonesia. Sampai tanggal 29 November 2022 terdapat sebanyak 79.352 masyarakat yang selamat dan tersebar di 340 titik lokasi pengungsian.
Akibat gempa, banyak masyarakat mengungsi di tenda-tenda pengungsian. Dalam kondisi terbatas, masyarakat diharapkan tetap dapat menjaga kesehatan selama berada di lokasi pengungsian agar meminimalisir potensi terpapar penyakit paska bencana, baik dari higienitas maupun kesehatan lingkungan dari sarana dan prasarana yang ada di pengungsian.
Cara Menjaga Kesehatan di Lokasi Pengungsian.
Berikut ini adalah beberapa tips menjaga kesehatan saat berada di pengungsian yang wajib untuk dilakukan, diantaranya adalah:
1. Lindungi tempat air bersih & makanan dari kotoran, debu dan lalat
2. Tidak merokok di pengungsian
3. Disiplin menjaga protokol kesehatan
4. Masaklah air terlebih dulu sebelum diminum
5. Makan makanan bergizi
6. Bayi harus tetap di berikan ASI
7. Pengungsi dengan penyakit kronis dipastikan tetap menkonsumsi obat rutin dan melakukan pemeriksaan kesehatan
Dengan menerapkan tips menjaga kesehatan di pengungsian, diharapkan dapat meminimalisir potensi para pengungsi terhadap paparan penyakit paska bencana.
Tetap terapkan perilaku hidup bersih dan sehat. Lakukan pemeriksaan ke pos kesehatan atau fasilitas kesehatan terdekat, apabila mengalami gejala penyakit selama berada di pengungsian, untuk mendapatkan penanganan sedini mungkin.