5 Jenis Penyakit yang Mengancam Perokok

5 Jenis Penyakit yang Mengancam Perokok

Merokok merupakan salah satu aktivitas berbahaya yang masih banyak tidak dihiraukan oleh sebagian besar masyarakat Indonesia. padahal, rokok sendiri tidak hanya berbahaya bagi sendiri, namun juga pada lingkungan, dan orang-orang disekitar kita.

 

Hal yang lebih memprihatinkan lagi saat ini adalah banyaknya perokok yang masih dibawah umur, tentu hal ini harus mendapatkan perhatian khusus, mengingat, zat beracun yang ada di dalam rokok dapat menyebabkan berbagai masalah/gangguan kesehatan baik dalam waktu dekat, maupun dalam jangka waktu mendatang.

 

Jenis-Jenis Penyakit Akibat Merokok

 

Untuk bisa lebih memahami mengenai bahaya dari merokok itu sendiri, berikut adalah beberapa penyakit akibat merokok yang penting untuk kamu ketahui, diantaranya adalah:

 

1. Menyebabkan kemandulan dan impotensi

2. Menyebabkan stroke dan serangan jantung

3. Menyebabakan kanker leher rahim dan keguguran pada wanita.

4. Menyebabakan penyakit paru kronis

5. Merusak gigi dan menimbulkan bau mulut yang tidak sedap.

 

Beberapa jenis penyakit diatas, merupakan segelintir dari banyaknya dampak negatif akibat merokok. Mari bersama terapkan pola Hidup bersih dan Sehat (PHBS) dengan meninggalkan perilaku merokok baik aktif maupun passif.

 

Apabila membutuhkan pertolongan atau layanan konsultasi dalam berhenti merokok, Kementerian Kesehatan RI menyediakan layanan yang dinamakan Quit Line Berhenti Merokok yang dapat diakses melalui nomor telepon 0-800-177-6565 pada hari Senin-Sabtu pukul 08.00 s.d 16.00 WIB